SuaraLampung.id - Warga Kampung Karang Baru dan Haji Pemanggilan, Kecamatan Anak Tuha, Lampung Tengah, antusias atas dibangunnya jembatan gantung yang menghubungi dua kampung tersebut.
Selama ini jembatan yang ada rusak sehingga membuat akses warga dari Karang Baru ke Haji Pemanggilan begitu sebaliknya terhambat.
Jembatan penghubung dua kampung di Anak Tuha, Lampung Tengah ini diresmikan Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad, Rabu (5/1/2022).
Peresmian jembatan sepanjang 60 meter dengan lebar 2,5 meter ini disambut bahagia oleh masyarakat sekitar. Sebab, sebelumnya kedua kampung tersebut sempat terisolir karena jembatan yang sebelumnya rusak.
Baca Juga: Bikin Pemotor Tercebur, Ini Penyebab Ambruknya Jembatan Jembalas di Bandung Barat
"Jembatan gantung ini sudah bisa dilalui. Jadi masyarakat tidak perlu takut lagi untuk menyeberangi aliran sungai ini," kata Musa usai peresmian.
Bupati berharap masyarakat dapat menjaga dan merawat jembatan gantung ini agar dapat digunakan sebagai akses penghubung bagi kedua kampung dan juga bagi pelajar.
"Dan tentunya jembatan ini untuk perkembangan perekonomian bagi masyarakat sekitar," jelasnya.
Salah satu warga Kampung Karang Baru, Paidi berterima kasih kepada Bupati Musa Ahmad karena telah merealisasikan pembangunan jembatan gantung ini.
"Tentu masyarakat sangat senang. Kami sangat berterima kasih kepada Bupati karena telah merealisasikan pembangunan jembatan ini. Mudah-mudahan adanya jembatan ini perekonomian masyarakat semakin baik," ucapnya. (ANTARA)
Baca Juga: KPK Yakin Saksi yang Dihadirkan Jaksa Sudah Cukup Buktikan Perbuatan Suap Azis Syamsuddin
Berita Terkait
-
Bakal Direlokasi ke Hunian Layak, Prabowo Mau Ubah Nasib Warga Kolong Jembatan dari Gelap ke Terang
-
Melancong ke Jembatan Terindah di Jambi, Gentala Arasy
-
Hanya 19 Hari! Warga Jakarta Utara 'Sulap' Jembatan Kayu Jadi Besi dari Uang Patungan
-
Gak Pakai Duit Negara, Ini Dia Jembatan IJo yang Dibangun dari Hasil Patungan Warga
-
Sesuai Arahan Prabowo, Pemprov DKI Bakal Sediakan Hunian Layak Bagi Warga di Kolong Jembatan
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
Terkini
-
Korupsi Dana Desa Rp533 Juta, Mantan Kades Sekaligus Ketua Bappilu Demokrat Pesawaran Ditangkap
-
Rekapitulasi Suara Pilkada Bandar Lampung di Kecamatan Ditargetkan Rampung Sehari
-
Siaga 24 Jam! 440 Polisi Amankan Penghitungan Suara Tingkat PPK di Bandar Lampung
-
Tragis! Pelajar SMK Tewas Tertabrak Minibus di Pringsewu
-
KUR Lampung Capai Rp7,9 Triliun, 3 Daerah Ini Terbesar!