SuaraLampung.id - Ketua DPW PPP DKI Jakarta, Abraham Lunggana atau Haji Lulung meninggal dunia, Selasa (14/12/2021) siang. Kabar duka ini disampaikan Ketua DPP PPP, Achmad Baidowi.
"Innaaalillaaahi Wainnaa Ilaihii Roojiuun, baru saja kabar dukacita, Ketua DPW PPP DKI abanda Haji Lulung meninggal dunia," kata Baidowi di Jakarta, Selasa (14/12/2021) dikutip dari ANTARA.
Ia mengatakan, Haji Lulung meninggal dunia pada Selasa (14/12) pukul 10.51 WIB di RS Harapan Kita, Jakarta.
Baidowi meminta masyarakat untuk memaafkan segala salah dan dosa nya selama pergaulannya semasa hidupnya.
"Mohon (bacakan) Al Fatiha, semoga Allah SWT berikan yang terbaik dan diterima segala amal ibadahnya dan Husnul Khotimah," ujarnya.
Sebelumnya Haji Lulung mengalami serangan jantung sempat kritis di ruang ICVCU (Intensive Cardiovascular Care Unit) di RS Harapan Kita, Jakarta, dan mendapatkan penanganan ventilator karena tidak sadarkan diri. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Jangan Lewatkan! 5 Link Sebar Saldo Gratis ShopeePay, Siap Isi Dompet Hingga Rp2,5 Juta
-
Polisi Sikat Pengedar Ekstasi dan Pesta Sabu di Lampung Utara
-
Komplotan Pencuri Sawit di Tulang Bawang Diciduk, Satu Residivis Kambuhan
-
5 Spot Treatment Murah untuk Atasi Jerawat Membandel
-
Desa BRILiaN Jadi Bukti Keberhasilan BRI dalam Pemberdayaan UMKM Desa