SuaraLampung.id - Dua wakil Indonesia lolos ke babak semifinal BWF World Tour Finals 2021 yang akan diselenggarakan hari ini Sabtu (4/12/2021) di Nusa Dua, Bali.
Dua wakil Indonesia yang melaju ke semifinal BWF World Tour Finals 2021 ialah ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu.
Dua pasangan asal Indonesia ini akan menghadapi lawan berat di semifinal BWF World Tour Finals 2021. Kevin/Marcus akan menghadapi juara Olimpiade Tokyo Lee Yang/Wang Chi-Lin dari Taiwan.
Sementara di nomor ganda putri, runner-up Grup A Greysia Polii/Apriyani Rahayu akan bertemu juara Grup B Nami Matsuyama/Chiharu Shida dari Jepang, yang sebelumnya memborong dua gelar juara di Indonesia Masters dan Indonesia Open dalam dua pekan berturut-turut.
Baca Juga: Aksi Tengil Kevin Sanjaya Lompat-lompat, Lalu Dikartu Kuning
Selain punya dua gelar dari agenda Indonesia Badminton Festival di Bali, Matsuyama/Shida juga mencatatkan kemenangan total dari ketiga pertandingan penyisihan Grup B.
Sebelum BWF mengeluarkan hasil undiannya, Greysia/Apriyani terlebih dulu sudah mengutarakan persiapan mereka untuk menghadapi lawan di babak empat besar.
"Saya dan Apri sudah sepakat, siapapun lawannya harus berjuang. Soal menang atau kalah tidak menjadi soal, asalkan persiapan dan bertanding maksimal," kata Greysia sebelumnya.
Berikut hasil undian semifinal BWF World Tour Finals 2021:
Ganda Campuran:
1. Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong)
2. Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia) vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand)
Baca Juga: Jadwal BWF World Tour Finals 2021: Greysia / Apriyani dan Minions Berburu Tiket Final
Ganda Putri:
1. Kim Soyeong/Kong Heeyong (Korea Selatan) vs Gabriela Stoeva /Stefani Stoeva (Bulgaria)
2. Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia) vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang)
Berita Terkait
-
Pisah Lagi dari Fadia, Apriyani Rahayu Bakal Duet Bareng Rekan Baru
-
Apri/Fadia Ditarik dari Swiss Open 2025, Buntut Hasil Minor di Dua Turnamen
-
Apriyani/Fadia Batal Ikut Swiss Open, Performa Terakhir Jadi Sorotan
-
Skuad Indonesia di Swiss Open 2025, Hanya Kirim 7 Wakil
-
Hanya Rehan Naufal/Gloria Widjaja di Babak Semifinal Orleans Masters 2025
Tag
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tier List Hero Mobile Legends April 2025, Mage Banyak yang OP?
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Andalan dan Terbaik April 2025
-
Orang RI Mulai Cemas, Kudu Mikir 1.000 Kali Untuk Belanja! Sri Mulyani Justru Diam Seribu Bahasa
-
Semua Maskapai China Stop Beli Pesawat Boeing Imbas Perang Dagang dengan AS
Terkini
-
Kisah Sukses: Ibu Rumah Tangga di Tapanuli Utara Ubah Nasib dengan Ulos, Kini Mendunia!
-
Apa Kabar Kasus Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur? Ini Kata Kejati
-
BRI Fasilitasi UMKM Ekspor Produk Unggulan di Pameran FHA Singapura
-
Tempat Wisata Dipadati Pengunjung, Lampung Selatan Raup Rp3,6 Miliar Saat Libur Lebaran 2025
-
Kumpulan Link DANA Kaget Hari Ini, Lumayan untuk Top Up Game Free Fire