SuaraLampung.id - Tiga mantan narapidana (napi) menggugat sipir penjara karena tak terima didengarkan lagu Baby Shark berulang-ulang.
Para mantan napi ini menganggap tindakan sipir yang memutar lagu Baby Shark berjam-jam sebagai bentuk penyiksaan terhadap mereka.
Atas dasar itu, para mantan napi ini mengajukan gugatan pada sipir penjara Oklahoma County.
Menyadur Daily Mail Minggu (7/11/2021) Daniel Hendrick, Joseph Mitchell dan John Basco merasa disiksa oleh petugas penjara membuat mereka mendengarkan Baby Shark sampai muak.
Mereka mengatakan dijemput dari sel Pusat Penahanan Oklahoma oleh dua petugas lalu dimasukkan ke 'posisi stres berdiri' dengan tangan diborgol ke belakang dan dipaksa mendengar lagu itu selama berjam-jam.
Gugatan menyebut tindakan itu sama dengan penyiksaan dan mengatakan dua petugas polisi yang terlibat, Christian Charles Miles dan Gregory Cornell Butler Jr., 'kurang ajar, bejat dan sadis.'
Mereka membandingkan perilaku tersebut dengan musik heavy metal yang dimainkan di Teluk Guantanamo sebagai teknik interogasi untuk melemahkan tekad tawanan Irak.
Mereka juga mengutip studi akademis tentang mengapa lagu Baby Shark oleh Pinkfong, yang menjadi viral pada 2019, sangat menjengkelkan, CBS News melaporkan.
Gugatan hak-hak sipil menyebut Sheriff Oklahoma County Tommie Johnson III, komisaris daerah dan perwalian penjara, serta Miles dan Butler, sebagai terdakwa.
Baca Juga: Kesal karena Dengar Lagu Baby Shark Berulang-ulang, Mantan Narapidana Gugat Sipir Penjara
Para mantan narapidana menuntut ganti rugi sebesar USD 75.000 atau sekitar Rp 1 miliar, menurut KFOR.
Pengawas petugas, Raymond Hendershott, juga didakwa karena diduga menutup mata terhadap perilaku tersebut, setelah ia dilaporkan mengabaikan 20 pengaduan tertulis narapidana.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Nelayan Hilang di Lampung Selatan: Operasi SAR Dihentikan Setelah 7 Hari Pencarian
-
Lampung Serap Puluhan Ribu Tenaga Kerja Baru! Sektor Pertanian Jadi Primadona
-
Lampung Siaga Bencana: Polda Catat Ada 114 Titik Rawan
-
Pertumbuhan Ekonomi Lampung Posisi 3 di Sumatera, Pertanian Jadi Jagoan Utama
-
Refleksi Semangat Sumpah Pemuda, BRI Gelar Pengusaha Muda BRILiaN 2025: Dukung Penuh UMKM