SuaraLampung.id - Dua remaja tenggelam karena terseret arus ombak di Pantai Cukuh Batu, Pekon Terbaya, Kecamatan Kota Agung, Kabupaten Tanggamus, Minggu (7/11/2021) pukul 16.00 WIB.
Satu remaja yang tenggelam di Pantai Cukuh Batu, Tanggamus, ditemukan tewas inisial F (17). Sementara satu korban lain inisial A (16) belum ditemukan.
Menurut Kepala Basarnas Lampung Jumaril, pencarian korban A dihentikan karena faktor cuaca dan akan dilanjutkan pada Senin (8/11/2021).
"Satu korban ditemukan meninggal dunia," kata Jumaril kepada Lampungpro.co--jaringan Suara.com, Minggu (7/11/2021).
Baca Juga: Dikira Tenggelam di Sungai, Bikin Syok Ketika Sosok Pria Ini Akan Ditolong Warga
Kronologi kejadian ini menurut mitra Intel Kodim 0424/Tanggamus, awalnya beberapa remaja sedang berenang di Pantai Cukuh Batu Pekon Terbaya Kecamatan Kota Agung.
Saat itu salah satu dari rombongan tersebut A (16) terlihat terseret arus. Kemudian F(17) rekannya mencoba membantu, namun malah keduanya terseret ombak.
Saat itu keadaan arus laut sedang kuat. Warga yang berada di sekitar lokasi berupaya membantu dan menghubungi aparat setempat.
Selanjutnya menghubungi petugas BPBD, Basarnas, Koramil 424-03/Kota Agung, Polsek Kota Agung dan Pos TNI AL untuk melakukan upaya pencarian.
Sekitar pukul 16.45 WIB petugas BPBD dan warga berhasil menemukan korban tenggelam F (17) dalam keadaan meninggal dan langsung dibawa ke RSUD Batin Mangunang Kota Agung.
Baca Juga: Mitos Watu Sekenteng Magelang, Desa Tenggelam Jika Yoni Dipindah
Pada pukul 17.00 WIB, pencarian dihentikan karena cuaca dan kondisi laut. Namun tetap dilaksanakan pemantauan di pesisir pantai oleh petugas dan masyarakat.
Kondisi cuaca perairan Teluk Semaka saat ini bergelombang tinggi sehingga berisiko bagi masyarakat untuk berenang.
Berita Terkait
-
Cara Selamatkan Anak Tenggelam di Kolam Renang, Orang Tua Wajib Waspada!
-
Detik-Detik Anak Drummer Matta Band Meninggal Terbawa Arus, Teman Tak Ada yang Berani Menolong
-
Tragis! 2 Influencer Tewas Tenggelam, Tolak Jaket Pelampung Demi Foto Sempurna
-
Tragedi Feri Kongo: 78 Nyawa Melayang, Pemakaman Massal Digelar di Tengah Duka dan Amarah
-
Maut Mengintai di Selat Inggris: Kapal Migran Terbalik, 8 Nyawa Melayang
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Lampung Perkuat Mitigasi Bencana Tsunami di Pulau-Pulau Terluar
-
Peta TPS Rawan Pilkada Bandar Lampung 2024, Potensi Intimidasi Hingga Bencana
-
Miris! Jual Manusia ke Luar Negeri, Sindikat TPPO di Lampung Incar PSK & TKI
-
Pencalonan Wahdi-Qomaru Dibatalkan KPU Metro, PDIP Gugat ke MA
-
Modus Kongkalikong! Kredit Rp2 Miliar di Bank Pemerintah di Bandar Lampung untuk Kepentingan Pribadi