SuaraLampung.id - Lagi peristiwa orang tewas digigit binatang peliharaannya sendiri. Kejadian nahas ini menimpa Anggun Prabowo.
Warga Pedukuhan Tukharjo, Kalurahan Purwoharjo, Kapanewon Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta, ini tewas digigit ular kobra peliharaannya.
Anggun Prabowo memang memiliki hewan peliharaan berupa ular kobra. Setiap sore, Anggun biasa memandikan ular kobra peliharaannya.
Saat itulah peristiwa tragis ini terjadi. Anggun dipatok ular kobra peliharaannya hingga membuatnya tewas.
Baca Juga: Mandikan Ular Kobra Peliharaan, Pemuda Kulon Progo Dipatok hingga Meninggal di Puskesmas
Kasubag Humas Polres Kulon Progo Iptu I Nengah Jeffry mengatakan, korban sebenarnya meninggal pada Selasa (5/10/2021) sekira pukul 16.30 WIB.
Namun, peristiwa tersebut dilaporkan ke Mapolsek Samigaluh pukul 20.00 WIB. Mendapat laporan, polisi langsung datang rumah korban.
"Jajaran kami juga mendatangi Puskesmas Samigaluh 1 untuk memastikan penyebab korban meninggal," ujar Jeffry, Rabu (6/10/2021) dikutip dari Suarajogja.id.
Berdasarkan informasi yang dihimpun polisi di lapangan, pada Selasa sekira pukul 16.00 WIB korban memandikan ular kobra peliharaannya. Setiap sore, korban memang memandikan binatang peliharaannya tersebut.
Namun mengenaskan, pada Selasa sore itu, saat memandikan ular tersebut, tangan kiri korban digigit. Selanjutnya korban mandi, dan sekitar pukul 16.30 WIB korban pergi sendiri ke Puskemas Samigaluh 1 untuk memeriksakan diri.
Baca Juga: Dipatuk Ular Kobra, Bocah Ini Masih Hidup dan Selamat
"Saat pergi ke Puskesmas korban masih dalam keadaan sadar," papar dia.
Pihak Puskesmas Samigaluh 1 lantas memeriksa keadaan korban. Prosedur penanganan binatan berbisa pun dilaksanakan oleh petugas puskesmas tersebut. Korban menjalani skin test untuk mengetahui terjadi alergi apa tidak.
Namun setelah 5 menit dilakukan skin test, korban muntah, mulutnya berbusa, dan kejang-kejang. Korban kemudian tidak sadarkan diri di ruang pemeriksaan puskesmas.
Selanjutnya sekitar pukul 16.48 WIB, korban dinyatakan meninggal dunia oleh dokter Puskesmas Samigaluh 1. Berdasarkan keterangan petugas Puskesmas Samigaluh 1, di tangan kiri korban terdapat luka bekas gigitan ular berbisa.
"Korban selama ini memelihara ular Kobra di rumahnya," terang dia. (Julianto)
Berita Terkait
-
Deg-degan! Petugas Evakuasi Ular Kobra yang Masuk ke Celana Pria
-
Detik-detik Menegangkan Evakuasi Ular Kobra dari Celana Dalam Pria, Netizen Ngakak: Mau Ketemu Saudara Kembar!
-
Beberes Sekolah, Guru TK Malah Temukan 14 Ular Kobra saat Libur Semester
-
Jadi Pelajaran Banget, Wanita Ini Temukan Ular Kobra di Tempat Tidurnya
-
Horor! Ingin Rebahan, Warganet Ini Malah Temukan Ular Kobra di Bawah Bantal
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"