SuaraLampung.id - Seorang wanita kembali dari kematiannya. Wanita ini dinyatakan meninggal setelah mengalami serangan jantung.
Setelah 45 menit dinyatakan meninggal, wanita bernama Kathy Patten ini tiba-tiba hidup kembali.
Ajaibnya, kehidupan kedua Kathy Patten bersamaan dengan lahirnya sang cucu.
Menyadur Daily Mail, Kathy Patten tersebut berkunjung ke rumah sakit karena putrinya hendak melahirkan.
Baca Juga: Pesan Menohok Tukang Gali Kubur: Buat Publik Tertampar
Kathy datang ke rumah sakit untuk menyambut kelahiran cucu kedelapannya. Namun, nenek satu ini malah merasa tidak enak badan.
Saat itu, Kathy langsung diminta untuk pergi ke ruang gawat darurat. Meski begitu, ia sudah lebih dulu mengalami serangan jantung.
Kathy Patten lantas dinyatakan meninggal selama 45 menit lamanya. Ia tidak memiliki tekanan darah, denyut nadi, serta tidak ada oksigen yang masuk ke otaknya.
Selama 45 menit, Kathy Patten mendapat CPR dari dokter. Di luar dugaan, Kathy kembali bangun dan sama sekali tidak mengalami kerusakan pada otak.
Di sisi lain, putri Kathy sedang kesulitan melahirkan anak pertamanya. Setelah 36 jam proses persalinan, ia diminta menjalani operasi cesar.
Baca Juga: Kasus Baru dan Kematian COVID-19 di Brasil Melesat dalam Sehari, Kok Bisa?
Momen saat Kathy berhasil hidup kembali itu pun berlangsung hampir bersamaan dengan kelahiran cucu kedelapannya lewat operasi cesar.
"Aku sangat bersyukur Tuhan memberiku kesempatan kedua. Aku akan menjadi orang terbaik yang bisa kulakukan," ungkap Kathy Patten setelah berhasil hidup kembali.
"Itu sangat mengerikan, kembali (dari kematian) adalah kesempatan kedua dalam hidup."
Dokter yang merawat Kathy sendiri mengungkap bahwa mereka memang bertekad sekuat mungkin untuk menyelamatkan nenek tersebut.
"Kalian bertanya mengapa kami tidak menyerah. Kami tidak menyerah karena kau tidak menyerah. Kau akan bertahan hidup," ungkap salah satu dokter yang menyelamatkan nyawa Kathy.
Sementara itu, putri Kathy menyebut bahwa kelahiran anaknya adalah sebuah keajaiban.
Pasalnya, Kathy tidak akan datang ke rumah sakit jika bukan karena kelahiran cucunya.
"Ini adalah takdir bahwa Ibu ada di sini. Ini semua karena Alora (cucunya) bahwa ibu ada di sini dan berada di tempat yang tepat di waktu yang tepat," ungkap sang putri, Stacey Fifer.
"Dia (Alora) adalah sebuah keajaiban."
Kini, Kathy Patten juga sudah sehat kembali. Tak hanya itu, ia berencana untuk menghabiskan waktu bersama cucunya yang berhasil dilahirkan dalam kondisi sehat.
"Aku bersyukur bahwa aku punya kesempatan kedua dalam hidup dan aku menjanjikan ini, aku akan menjadi orang terbaik yang kubisa. Terima kasih banyak," tutup nenek satu ini.
Berita Terkait
-
Misteri Kematian Rico Pasaribu Terkuak? Sidang Perdana Besok, Peran Koptu HB Jadi Sorotan
-
Ulasan Buku Imung: Siulan Kematian, Misteri Kematian Pengarang Nyentrik
-
50 Persen Kematian Kasus Dengue Terjadi pada Usia Anak, Begini Solusi Pencegahan yang Perlu Diketahui
-
Kilas Balik Kematian Tragis Nia Kurnia Sari Penjual Gorengan: Kisahnya Bakal Digarap Jadi Film
-
Influencer Ini Umumkan Kematiannya Sendiri di Media Sosial usai Berjuang Lawan Kanker Langka
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"