SuaraLampung.id - Kecelakaan terjadi di Jalan Tol Bakauheni-Terbanggi Besar (Bakter), tepatnya di wilayah KM 52+700 Jalur B Lampung Selatan pada Jumat (3/9/2021) siang.
Kecelakaan di Tol Bakauheni-Terbanggi Besar (Bakter) ini melibatkan truk boks Mitsubishi B 9865 XXS bermuatan kelapa dengan truk Hino BG 8397 FP muatan batu bara.
Akibat kecelakaan di Tol Bakauheni-Terbanggi Besar (bakter) ini, satu orang tewas atas nama Jondri (17), warga Sumatera Utara.
Kasat Lantas Polres Lampung Selatan AKP Edwin WD Putra mengatakan, korban tewas adalah kernet truk boks muatan kelapa.
"Kecelakaan ini bermula saat kedua kendaraan berjalan dari arah Terbanggi Besar, hendak ke Bakauheni. Saat itu kedua truk berada di jalur lambat, dengan kecepatan rendah," kata AKP Edwin WD Putra dalam keterangannya dikutip dari Lampungpro.co--media jaringan Suara.com.
Awalnya kedua kendaraan ini berjalan beriringan. Lalu kendaraan truk boks Mitsubishi yang dikemudikan Abdul Rianto Manurung (35), warga Simalungun Sumatera Utara ini hendak mendahului kendaraan truk Hino, yang dikemudikan M. Firdaus (41) warga OKU Sumatera Selatan.
"Karena jarak kedua kendaraan ini sudah terlalu dekat, sehingga truk box tersangkut di bagian kiri belakang Truk Hino. Kemudian kedua kendaraan ini saling bertabrakan dan kecelakaan tak dapat dihindari," ujar Edwin WD Putra.
Setelah bertabrakan, Truk Hino kemudian terdorong ke bahu jalan, sedangkan truk boks warna putih terhimpit di badan truk Hino hingga ringsek di bagian depan.
Kernet truk boks Mitsubishi meninggal dunia, setelah mengalami luka parah dibagian kepala dan patah tangan kiri. Sementara supir truk mengalami luka ringan.
Baca Juga: Situasi Terkini Kecelakaan Maut Dekat Breksi, Truk yang Terguling Berhasil Dievakuasi
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
Harga Kopi Turun! Promo Coffee Fair Alfamart, Good Day & Luwak Mulai Rp3 Ribuan
-
Cara Menghitung Volume Kubus dan Balok dengan Mudah dan Cepat
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Detik-detik Truk Uang Rp800 Juta Ditembak Perampok, Aksinya Viral dan Bikin Geger
-
7 Fakta Profil Sudewo, Bupati Pati dari Partai Gerindra yang Kini Terjerat OTT KPK