SuaraLampung.id - Kasus harian COVID-19 di Provinsi Lampung bertambah 430 kasus pada Rabu (11/8/2021). Penambahan terbanyak berasal dari Bandar Lampung sebanyak 75 kasus.
Kepala Dinas Kesehatan Lampung, Reihana mengatakan, dengan penambahan 430 pasien positif COVID-19 total kasus di Lampung hingga kini mencapai 40.737.
Selain Bandar Lampung penambahan pasien COVID-19 berasal dari 14 kabupaten/kota lainnya.
Yakni Lampung Tengah 67 orang dan Lampung Timur 54 orang, Lampung Barat 32 orang, Pringsewu 30 orang, Lampung Utara 26 orang dan Way Kanan 25 orang.
Baca Juga: Pemprov Sumut Imbau Masyarakat Rayakan HUT RI Secara Digital
Selanjutnya, Kota Metro menyumbangkan 25 kasus harian COVID-19, Kabupaten Lampung Selatan 23 orang, Tanggamus 20 orang, Pesawaran 17 orang, Mesuji 11 orang, Tulang Bawang sembilan orang, Tulang Bawang Barat delapan orang dan Pesisir Barat delapan orang.
Reihana menyebutkan dari tambahan 430 pasien positif COVID-19 tersebut, 333 orang merupakan kasus baru dan 97 lainnya hasil dari penelusuran (tracing).
Kemudian pasien yang menjalani isolasi mandiri sebanyak 257 orang dan 173 orang sisanya dirawat di rumah sakit rujukan setempat.
Sementara itu,untuk kasus kematian akibat COVID-19 di Lampung juga mengalami penambahan 66 pasien sehingga total orang yang meninggal dunia karena terinfeksi virus corona hingga kini berjumlah 2.823 orang.
Dia menyebutkan kasus kematian COVID-19 tersebut masing-masing berasal dari Bandar Lampung 14 orang, Lampung Tengah 19 orang, Lampung Timur sembilan orang, Pringsewu enam orang, Lampung Utara lima orang dan Tanggamus tiga orang, Pesawaran tiga orang, Metro dua orang, Tulang Bawang 3 orang, Lampung Selatan satu orang, Tulang Bawang Barat satu orang dan Way Kanan satu orang.
Baca Juga: Pemkab Malang Menyiapkan Data Jelang Evaluasi Menkes RI Terkait Penanganan Covid-19
"Sedangkan kasus sembuh dari COVID-19 di Lampung secara keseluruhan berjumlah 31.832 orang setelah 541 orang dinyatakan sembuh dari virus corona," katanya dikutip dari ANTARA.
Berita Terkait
-
Libur Lebaran di Lampung? Ini 6 Destinasi Wisata Seru yang Wajib Dikunjungi
-
Seorang Polisi Jadi Korban Begal di Cikarang, Honda Scoopy Miliknya Dibawa Kabur
-
KSAD Maruli Ungkap Nasib 2 Prajurit Penembak Mati 3 Polisi di Lampung: Kemungkinan Dipecat!
-
Jenderal Maruli: Pemecatan Pelaku Penembakan 3 Polisi Tunggu Vonis Pengadilan
-
Daftar Harga Tiket Bus AKAP Jakarta-Lampung untuk Mudik Lebaran 2025, Murah Meriah
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
Pilihan
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
Terkini
-
Wanita Muda Dihabisi Suami di Kontrakan Bakauheni, Pengakuan Pelaku Bikin Geram
-
Damkar Lampung Selatan Buka Sayembara Berhadiah untuk Penangkapan Buaya di Pantai Kalianda
-
Kakak Beradik Ditemukan Tewas Tenggelam di Sungai Bawang Latak Tuba
-
Talud Ambruk Picu Banjir di Campang Jaya, Pemkot Bandar Lampung Gercep Perbaiki
-
Puncak Arus Balik Diprediksi 5-7 April 2025, Ini Strategi Polda Lampung Antisipasi Kemacetan