SuaraLampung.id - Daun sungkai menjadi perbincangan masyarakat karena disebut sebagai obat COVID-19.
Sejumlah pasien COVID-19 di Lampung memburu daun sungkai untuk menyembuhkan penyakitnya.
Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Bandar Lampung angkat bicara mengenai khasiat daun sungkai bagi penyembuhan COVID-19.
IDI Bandar Lampung meminta pemerintah segera meneliti atau memeriksa kandungan zat yang berada dalam daun sungkai.
Baca Juga: Update Covid-19 Global: Penanganan Covid-19 di Myanmar Terhambat Akibat Kudeta Militer
"Saya tidak tau apakah daun sungkai tersebut berkhasiat atau tidak. Sebaiknya pemerintah bisa langsung menangkap ini untuk diteliti," kata Ketua IDI Kota Bandar Lampung, dr Aditya M Biomed, Kamis (29/7/2021) dilansir dari ANTARA.
Adanya penelitian terhadap daun sungkai, kata Aditya, bisa menjawab mengenai khasiat daun sungkai bagi penyembuhan COVID-19.
Penelitian juga bisa mengetahui ada tidaknya zat berbahaya di dalam kandungan daun sungkai sehingga bisa melindungi masyarakat dari bahan berbahaya.
Namun begitu, ia tidak bisa melarang masyarakat mengkonsumsi daun sungkai tersebut sebab bisa jadi memang daun tersebut bermanfaat.
"Kalau saya bisa saja ini sangat baik karena tidak mungkin kalau tidak ada manfaatnya jadi ramai begitu. Herbal-herbal seperti itu silahkan saja asalkan tidak beracun, itu kan katanya ada khasiat ini dan itu, lagi pula kan kita juga sudah banyak mendapatkan atau meminum minuman tradisional," kata dia.
Baca Juga: Salut! Demi Bisa Vaksin, Lelaki Tua Ini Rela Kayuh Sepeda Sejauh 15 Kilometer
Sementara itu, Farida, warga Bandar Lampung yang memperjualbelikan daun sungkai mengatakan permintaan akan daun ini memang sedang meningkat dalam beberapa waktu terakhir.
Ia menuturkan bahwa menurut pengakuan orang-orang yang diduga pernah terpapar COVID-19 dan membeli daun sungkai kepadanya, daun ini bila diminum di badan terasa enak.
Bahkan kegunaan daun sungkai ini juga untuk menurunkan demam, flu, batuk, sakit kepala serta menaikkan imun.
"Jadi manfaatnya dapat menyembuhkan gejala mirip-mirip dengan gejala COVID-19 dan ketika mereka mengonsumsinya merasa enak dan nyaman maka dari itu banyak yang mencari daun sungkai," kata dia. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Sebut WHO Rancang Pandemi Baru, Epidemiolog UI Tepis Ucapan Dharma Pongrekun: Itu Omong Kosong
-
Negara Kaya Wajib Bantu Negara Berkembang? Ini Tuntutan AHF di WHO Pandemic Agreement
-
Kartu Prakerja Catat Prestasi Signifikan Hingga Dapat Puja-puji Dunia
-
Dharma Pongrekun Sebut Penyebab Tanah Abang Sepi Akibat Pandemi Covid-19
-
Kawal Masyarakat Indonesia Selama Pandemi Covid-19, 10 Tahun Jokowi Catat Kemajuan Pesat Bidang Telemedicine
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Lampung Perkuat Mitigasi Bencana Tsunami di Pulau-Pulau Terluar
-
Peta TPS Rawan Pilkada Bandar Lampung 2024, Potensi Intimidasi Hingga Bencana
-
Miris! Jual Manusia ke Luar Negeri, Sindikat TPPO di Lampung Incar PSK & TKI
-
Pencalonan Wahdi-Qomaru Dibatalkan KPU Metro, PDIP Gugat ke MA
-
Modus Kongkalikong! Kredit Rp2 Miliar di Bank Pemerintah di Bandar Lampung untuk Kepentingan Pribadi