Wakos Reza Gautama
Selasa, 27 Juli 2021 | 10:51 WIB
Ilustrasi Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto. Nanang menyampaikan Kabupaten Lampung Selatan kekurangan stok tabung oksigen dan obat-obatan Covid-19. [Lampungpro.co/Pemkab Lampung Selatan]

SuaraLampung.id - Kabupaten Lampung Selatan kekurangan stok tabung oksigen dan obat-obatan untuk penanganan Covid-19. 

Kekurangan stok tabung oksigen dan obat-obatan Covid-19 ini disampaikan Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto saat rapat konsolidasi bersama Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, Senin (26/7/2021). 

Menurut Nanang, Lampung Selatan kekurangan stok obat dan tabung oksigen dalam penanganan Covid-19 seiring melonjaknya kasus Covid-19. 

"Lampung Selatan saat ini sedang mengalami kekurangan stok obat-obatan dan tabung oksigen. Semestinya perhari harus ada 440 tabung oksigen, untuk memenuhi tingginya kebutuhan masyarakat, saat ini hanya tersedia 270 tabung oksigen,” kata Nanang Ermanto dilansir dari Lampungpro.co--media jaringan Suara.com.

Pemkab Lampung Selatan bersama jajaran sudah berkoordinasi dengan anggota Forkopimda, para camat, dan Unit Pelayanan Teknis (UPT) untuk membentuk Satgas Penanganan Covid-19 hingga tingkat desa.

Oleh karenanya, Pemkab Lampung Selatan mengajak para tokoh dan elemen masyarakat, untuk bersama-sama berkomitmen membantu mengedukasi masyarakat tentang pentingnya protokol kesehatan.

"Kami juga sudah melaksanakan arahan dan instruksi dari gubernur, untuk dapat mempercepat memutus rantai penularan Covid-19. Dengan menginstruksikan kepada seluruh camat di Lampung Selatan, untuk tidak memberikan surat ijin keramaian demi menekan angka penularan Covid-19,” ujar Nanang Ermanto.

Sementara itu, dalam arahannya Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menyampaikan kepada seluruh bupati/wali kota se-Provinsi Lampung, untuk mengantisipasi adanya lonjakan kasus Covid-19 dengan menyiapkan tempat isolasi darurat.

Disamping itu, Arinal juga meminta pemerintah daerah, untuk menyediakan tempat isolasi tambahan bagi pasien Covid-19 tanpa gejala, khususnya di tingkat kecamatan sampai ke desa.

Baca Juga: Penggerebekan Tabung Oksigen Palsu di Sebuah Hotel Kawasan Taman Sari

Load More