SuaraLampung.id - Kapolda Lampung Irjen Hendro Sugiatno mendukung penuh pelaksanaan PPKM Darurat di Kota Bandar Lampung.
Pelaksanaan PPKM Darurat di Bandar Lampung, kata Irjen Hendro, adalah konsekuensi kota besar yang dikelilingi kota kecil.
Ia menyebutkan, Pemerintah Kota Bandar Lampung, merupakan leading sektor sekaligus penanggung jawab pelaksanaan PPKM Darurat, harus secara bersama sama dengan TNI-Polri, guna menyosialisasikan kepada masyarakat kota ini, terkait aturan PPKM tersebut.
Menurutnya, pro dan kontra terkait aturan PPKM Darurat di masyarakat pasti ada. Namun PPKM ini untuk memutus mata rantai penyebaran COVIS-19 di Kota Bandar Lampung, yang saat ini kasusnya terus naik.
Baca Juga: PPKM Darurat Anak Airlangga Malah ke Luar Negeri, Netizen: Enak Banget Ya Anak Pejabat
"Seperti kita ketahui bahwa pandemi COVID-19, adalah bencana nasional non alam, dimana keselamatan dan kesehatan masyarakat adalah yang utama," ujar Hendro, Rabu (14/7/2021) dilansir dari ANTARA.
Ia mengajak Wali Kota Bandar Lampung bersama forkopimda setempat untuk selalu menyosialisasikan PPKM Darurat ini kepada masyarakat dan petugas satgas yang bertugas di lapangan, apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan pada saat penerapan PPKM Darurat.
"Instruksi dari Mendagri yang dikeluarkan ini agar dapat dilaksanakan dengan sungguh-sungguh dan konsisten, sehingga diharapkan dapat mengurangi mobilitas masyarakat," kata dia.
Kemudian, Kapolda pun meminta masyarakat agar mendukung pelaksanaan PPKM Darurat ini, dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan, menaati peraturan serta mematuhi jam operasional buka tutup pertokoan dan tempat makan.
"Kebijakan Ini demi menjaga keselamatan dan kesehatan bersama, kita semua ingin sehat dan normal kembali. Jika sudah kembali maka kita bisa bersama-sama lagi membangun ekonomi Bandarlampung dan Lampung," tambah dia. (ANTARA)
Baca Juga: Catat! Syarat Masuk ke Kota Bandung selama PPKM Darurat
Berita Terkait
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
Sudiono House, Kafe Homey di Bandar Lampung Serasa Rumah Sendiri
-
Karier dan Pendidikan Putri Maya Rumanti, Modal Kuasa Hukum Vina Maju Pilkada 2024 Bandar Lampung
-
Daja Heritage, Kafe ala Eropa di Bandar Lampung Cocok untuk Fine Dining
-
Mengenal La Passion, Kafe Unik Khusus Perempuan Pertama di Bandar Lampung
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim
-
Potret Nadia Raysa Mantan Marselino Ferdinan: IG-nya Diserbu Penggemar Usai Menang Lawan Arab
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
Terkini
-
153 Desa di Lampung Selatan Memiliki Lebih dari Dua Ancaman Bencana
-
Stok Aman! Bandar Lampung Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Jelang Nataru 2024/2025
-
Aksi Licik Sopir Truk di Natar: Gelapkan Roti & Tukar Ban Rusak, Kini Ditangkap
-
Jaksa Agung Perintahkan Jaksa Lampung Dukung Asta Cita Prabowo Berantas Korupsi
-
Polisi Kawal Ketat Distribusi Logistik Pilkada Bandar Lampung Hingga TPS