SuaraLampung.id - Awang Helmi Christianto, terduga pelaku pengeroyokan perawat Puskesmas Kedaton Rendi Kurniawan, berduka.
Ayahanda terduga pelaku pengeroyokan perawat Puskesmas Kedaton itu wafat, Jumat (9/7/2021) di Rumah Sakit Bumi Waras Bandar Lampung. Ayah Awang bernama Budiono meninggal karena Covid-19.
Sebelumnya Awang sempat terlibat keributan di Puskesmas Kedaton dengan perawat saat meminjam tabung oksigen untuk sang ayah yang dirawat karena Covid-19.
Kini ayahanda Awang meninggal dunia. Kabar meninggalnya ayah Awang dibenarkan Kuasa Hukum Awang yakni Sujarwo.
"Iya benar, ayahanda Awang meninggal dunia tadi pagi dengan alamat rumah duka di Jalan Cendana, Pahoman, Bandar Lampung samping Masjid Al Amin," kata Sujarwo dilansir dari Lampungpro.co--media jaringan Suara.com.
Sujarwo mengatakan ayah Awang dimakamkan dengan cara protokol Covid-19. "Iya almarhum dimakamkan dengan standar Covid-19," ujar Sujarwo.
Sebelum sang ayah wafat, Awang sempat berupaya meminjam tabung oksigen di Puskesmas Kedaton, Minggu (4/7/2021) dini hari.
Namun perawat Puskesmas Kedaton bernama Rendi Kurniawan melarangnya. Terjadilah keributan antara Awang dan Rendi.
Rendy kemudian melaporkan perkara pengeroyokan ke Mapolsek Kedaton Bandar Lampung.
Baca Juga: Kebakaran, Enam Rumah Bedeng di Bandar Lampung Hangus
Sehari kemudian, terduga pelaku Awang melaporkan balik perawat Puskesmas Kedaton Rendy, ke SPKT Polresta Bandar Lampung.
Awang melaporkan tindak pidana berdasarkan Undang-Undang Nomor 1 tahun 1946 tentang KUHP Pasal 351 KUHPidana.
Awang mengatakan, peristiwa yang terjadi pada saat itu bukanlah pengeroyokan, melainkan dua orang lainnya dalam video yang beredar hendak melerai perkelahian.
Awang merasa panik, karena ayahnya tengah kritis di rumah dan membutuhkan tabung oksigen sesegera mungkin.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
Terkini
-
7 Fakta Tragis Dua Bocah Tewas di Bekas Tambang Galian C, Siapa yang Bertanggung Jawab?
-
Promo Powder Milk Fair Alfamart Januari 2026, Susu Favorit Diskon hingga 25 Persen
-
Cara Menghitung Soal Cerita Matematika Menggunakan Metode 4 Langkah
-
Memahami Taksiran Atas, Bawah, dan Terbaik dalam Matematika
-
5 Fakta Kaburnya Tahanan Polsek Maro Sebo, Lolos di Dini Hari hingga Ditangkap di Palembang