SuaraLampung.id - Kehidupan artis Rezky Adhitya dan Citra Kirana terusik. Seorang wanita berinisial W mengaku telah memiliki anak dari hasil hubungan dengan Rezky Adhitya.
Anak tersebut lahir dari rahim W tanpa ada ikatan pernikahan dengan Rezky Adhitya. Sontak pengakuan W ini membuat heboh. Sampai saat ini pihak Rezky Adhitya dan Citra Kirana belum mau buka suara.
Rezky Adhitya dan Citra Kirana tampaknya cuek dengan kabar tak sedap itu. Mereka malah semakin mengumbar kemesraan di media sosial.
Postingan ini seolah ingin memberitahu kepada publik bahwa isu miring itu tak memengaruhi keharmonisan rumah tangga Rezky Adhitya bersama Citra Kirana alias Ciki.
Setidaknya itu yang terlihat dalam sebuah video yang diunggah Ciki di Instagram lewat fitur Reels.
Video perlihatkan Ciki dan Rezky Aditya tengah dalam perjalanan di dalam mobil. Video yang diiringi lagu Just The Two of Us itu kemudian fokus pada adegan keduanya saling berpegangan tangan.
Kamera lantas mengarah pada Rezky yang melempar senyum di belakang kemudi. Gantian, wajah Ciki yang kini terlihat jelas.
Adegan selanjutnya, Citra Kirana menyodorkan tangannya ke arah Rezky sebagai kode minta dicium. Rezky pun menurutinya.
Caption yang ditulis tak kalah romantis. Ciki mengutip judul lagu yang diputar yang bila diterjemahkan bermakna "Cuma kami berdua."
Baca Juga: Citra Kirana Pamer Kemesraan di Mobil Usai W Ngaku Dihamili Rezky Aditya
Video tersebut memantik komentar warganet. Mereka ramai-ramai mendoakan agar Ciki dan Rezky Aditya selalu bahagia.
"Sehat terus, bahagia terus kalian," tulis akun @ichalmuhammad19.
"Selalu dalam keadaan baik dan pikiran postif ya mama dan papa Atahr," sambung akun @nabelll.
"Langgeng selalu mama Citra dan papa Rezky. Love couple," komentar akun @aurora_putrisyfa.
Belakangan publik dibuat kaget atas pengakuan W yang diwakili pengacaranya. Sang pengacara bilang kalau W punya anak dari hubungannya dengan Rezky di masa lalu.
W melalui pengacaranya juga sudah menggugat Rezky secara perdata di Pengadilan Negeri Tangerang. Dalam gugatannya dia menuntut Rezy soal pengakuan anak.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
Terkini
-
Cara Mengurutkan Pecahan dari yang Terkecil ke Terbesar, Dijamin Mudah
-
Memahami Sifat Komutatif, Asosiatif, dan Distributif dalam Operasi Hitung
-
Dari Davos, BRI Tegaskan Peluang Kolaborasi Fintech dan Perbankan di Indonesia
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Cara Menghitung Perbandingan Senilai dan Berbalik Nilai, Mudah Dipahami