SuaraLampung.id - Musisi Stevie Morley Item atau Stevi Item terlibat adu komentar dengan drummer Superman Is Dead (SID) Jerinx. Adu komentar dua musisi cadas ini terjadi di akun Instagram Stevi Item.
Perseteruan Stevi Item dengan Jerinx bermula saat Stevi Item mengabarkan mengenai Iko Uwais yang terpapar Covid-19. Iko Uwais adalah adik ipar Stevi Item.
Dalam unggahannya, Stevi Item seperti menyindir Jerinx yang selama ini tak percaya dengan Covid-19. Stevi Item mengaku pengen tahu siapa saja orang yang selama ini lantang teriak artis endorse Covid-19.
"Adik gue Iko Uwais lagi sakit. Ada yang berani bilang endorse? Coba pengen tahu aja," tulis Stevi Item dikutip Jumat (2/7/2021).
Unggahan Stevi Item direspons beberapa rekan artis. Dan, Jerinx yang selama ini melemparkan tuduhan ada endorse covid-19 ikut nimbrung di kolom komentar.
"Kalau sudah tahu memangnya mau ngapain Bang @stevi.item? Ayah saya 73 tahun sempat dicovidkan, teman-teman saya juga ada yang kena pada sembuh semua tuh tanpa harus unggah-unggah foto. Mereka juga enggak ada yang mau dirawat di RS. Kenapa emangnya, Bang?" tulis Jerinx.
Stevi tak tinggal diam. Dia membalas, "Gue muak dengak kata-kata endorse covid!"
Lelaki berambut gondrong itu juga menjelaskan bila beberapa keluarganya sempat ada yang positif dan sembuh. Namun ada juga rekan-rekannya yang meninggal setelah dinyatakan terpapat covid-19.
"Bersyukur kalau teman-teman lu ada yang sembuh tanpa ke rumah sakit. Ibu, adik-adik gua sembuh di rumah, paman gue masuk rumah sakit dan sembuh juga. Tapi temen gue nggak selamat," sambungnya.
Baca Juga: Stevi Item ke Jerinx: Gue Muak dengan Kata-kata Endorse Covid-19!
Lelaki 42 tahun itu mengaku temannya meninggal tiga hari yang lalu karena memilki kelainan komorbid. Merasa kesal dengan lelaki asal Bali itu, Stevi kembali menegaskan sengaja menulis caption untuk orang-orang yang telah menganggap enteng soal covid-19.
"Alasan gue nanya jelas pengen tahu aja orang yang menganggap ini hal enteng seperti penyakit biasa yang menurut gue tidak punya empati terhadap orang yang punya sakit kronis," ungkapnya.
Selain itu, Stevi Item menilai orang yang menuduh seseorang di endorse covid-19 itu sebuah tuduhan berat dan harus mempunyai bukti.
"Jadi buat orang yang nuduh sana sini harus jelas kemana dan ada buktinya," katanya.
Di akhir tulisan, Stevi Item memberi pesan agar kepada yang sehat agar jangan sombong.
"Untuk raga yang sehat jangan sombong bilang ini hal enteng. Itu sama aja mengecilkan orang yang punya sakit kronis," katanya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 7 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Alpha Arbutin untuk Hilangkan Flek Hitam di Usia 40 Tahun
- 7 Pilihan Parfum HMNS Terbaik yang Wanginya Meninggalkan Jejak dan Awet
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
Terkini
-
Cerita Kelam Slank F13: Bimbim Dibanting Indra saat Mau Tinju Pay
-
36 SPPG Siap Hadir di Pelosok Lampung, Pastikan Anak-Anak 3T Dapat MBG
-
Duit Rp13 Juta Raib saat Kecelakaan di Kalianda, Pelaku Terekam CCTV dan Langsung Diciduk
-
Begal Sadis Rampas Motor Tukang Sapu di Pringsewu: Endingnya Bikin Lega
-
Harimau Sumatera yang Resahkan Warga Lampung Barat Berhasil Ditangkap