SuaraLampung.id - Pandemi Covid-19 berdampak terhadap kehidupan para artis. Sejak pandemi Covid-19, para artis mulai sepi tawaran pekerjaan. Penghasilan berkurang bahkan tak ada sama sekali.
Hal ini juga dialami seorang aktris asal Hong Kong bernama Kate Young. Sejak pandemi Covid-19 melanda dunia, Kate Yeung kehilangan pekerjaannya sebagai aktris.
Kate Yeung tak pernah lagi mendapat tawaran pekerjaan untuk akting layar lebar. Di sisi lain Kate Yeung harus memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.
Mau tak mau Kate Yeung harus menempuh cara lain agar bisa tetap bertahan hidup di tengah pandemi Covid-19. Ia pun memutuskan untuk banting stir menjadi satpam.
Baca Juga: 230 Warga Kota Bogor Positif COVID-19, Bima Arya: Ini Paling Tertinggi Selama Pandemi
Melansir The Straits Times, hal tersebut diungkapkan Kate Yeung lewat tabloid Apple Daily. Aktris 36 tahun ini menyebut bahwa ia sudah setahun bekerja penuh sebagai satpam.
Sebelumnya, Kate Yeung juga sempat bekerja paruh waktu sebagai tukang bunga dan pelayan. Meski begitu, Kate Yeung mengungkap rasa syukurnya karena tetap bisa memiliki pekerjaan.
"Aku sangat berterima kasih untuk setahun terakhir ini. Karena aku memasuki industri (akting) di usia 16 tahun, sebenarnya aku tidak terlalu tahu soal dunia di luar akting," jelasnya.
Setelah bekerja paruh waktu dan kini menjadi satpam universitas, Kate Yeung mengungkap bahwa dirinya mendapat banyak pengalaman baru yang bermanfaat.
"Aktor yang baik membutuhkan pengalaman, jadi aku selalu punya ide untuk mencoba bekerja di industri lain demi pengalaman," ujar Kate Yeung.
Baca Juga: Tips IDAI Ajak Anak Bermain di Pemukiman Padat saat Pandemi Covid-19
"Tapi kemampuan dan waktuku terbatas, karena aku hanya punya satu tubuh."
Lewat pekerjaan barunya sebagai satpam, Kate Yeung juga bersyukur karena ia punya kesibukan alih-alih hanya berdiam di rumah selama pandemi.
Tidak hanya itu, Kate Yeung juga mendapat banyak kenalan baru di tempat kerja dan mengungkap kesedihannya saat harus berhenti bekerja menjadi satpam di akhir bulan ini.
Sebelumnya, aktris 36 tahun ini sempat mendapat nominasi di Golden Horse Award untuk aktris pendukung terbaik lewat perannya di film 20 30 40.
Sementara mulai bulan depan, Kate Yeung akhirnya kembali mendapat tawaran akting dan akan segera kembali bekerja sebagai aktris.
"Aku tidak pernah meninggalkan industri hiburan, dan aku tidak akan menyerah karena aku terlalu menyukai akting," tandas Kate Yeung.
Berita Terkait
-
Dharma Pongrekun Sebut Penyebab Tanah Abang Sepi Akibat Pandemi Covid-19
-
Kawal Masyarakat Indonesia Selama Pandemi Covid-19, 10 Tahun Jokowi Catat Kemajuan Pesat Bidang Telemedicine
-
Dampak Lanjutan Pandemi Covid-19 di Australia: Total Ada 8.400 Meninggal Dunia
-
Peroleh Julukan Bapak Pengendali Inflasi, Mendagri Tito Karnavian Menyebutkan Ilmu Pandemi COVID-19
-
UMKM Ampuh Menopang Perekonomian Saat Pandemi, Angka Kemiskinan Ikut Turun
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
IRT Tipu Pengusaha Minyak Goreng Rp94 Juta, Ditangkap Dekat SD di Tulang Bawang
-
Gagal Selundupkan BBL, Pria Ini Malah Ditangkap Bawa Sabu dan Ganja di Pesisir Barat
-
Pilkada Bandar Lampung 2024: KPU Gelar Simulasi Pemungutan Suara di Lapas, Ini Tujuannya
-
Pasar Natar Lampung Selatan Kini Ramah Disabilitas, Apa Saja Fasilitasnya?
-
"Kampus Bobrok": 2 Mahasiswa UM Metro Dikriminalisasi Usai Kritik Fasilitas