SuaraLampung.id - Baru bebas penjara, Jerinx SID masih belum kapok bicara mengenai Covid-19. Padahal Jerinx dipenjara gara-gara pembahasannya mengenai Covid-19.
Lewat media sosialnya, Jerinx terus menyuarakan sikapnya mengenai Covid-19 yang dianggap konspirasi. Namun sang istri Nora Alexandra tampaknya sudah muak melihat perilaku Jerinx yang terus-terusan membahas pro kontra Covid-19.
Hal ini terlihat dari unggahan terbaru Jerinx. Baru-baru ini, Jerinx mengomentari lagu baru musisi AS Dave Grohl dan Mick Jagger tentang vaksin Covid-19.
Drummer asal Bali ini mempertanyakan lagu tersebut karena kaum antivaksin disamakan dengan flat earthers, atau penganut keyakinan bahwa Bumi itu datar.
Baca Juga: BCL Positif Covid-19, Jerinx SID Ngamuk
Jerinx mengaku tak heran, kedua musisi besar itu merilis proyek yang menyinggung kaum antivaksin.
"Coba musisi lain yg BENERAN anti vaksin merilis lagu dgn lirik yg sama, 100% akan disensor di semua platform," tulis dia.
Unggahan pada Selasa (15/6/2021) tersebut pun mendapat beragam komentar dari warganet.
Di antara ratusan komentar itu, ada Nora Alexandra, sang istri, yang turut memberikan pendapatnya.
Alih-alih menanggapi soal vaksin Covid-19, Nora justru meminta suaminya untuk melakukan aktivitas lain ketimbang fokus pada topik soal Covid-19.
Baca Juga: Makin Panas! Jerinx SID Semprot BCL Lagi Berjemur Pakai Kemben, Isolasi Mandiri Berdua
Perempuan 26 tahun ini mengaku muak akan perdebatan pro dan kontra di antara warganet, yang disulut Jerinx lewat unggahannya.
"Daripada fokus begini lagi, mending kau mandi sekarang, dan pergi ke gym, muak lihat perdebatan pro kontra," tulis dia lewat akun @ncdpapl.
"Ampun Mama," jawab Jerinx dengan emoji hati merah dan wajah tertawa.
Berita Terkait
-
Ucapannya Melantur di Podcast Denny Sumargo, Jerinx SID Klarifikasi: Lagi Mabuk Berat
-
Stres Berkasus dengan Adam Deni, Jerinx Pernah Coba Akhiri Hidup Pakai Selendang
-
Sibuk Urus Bisnis, Bagaimana Cara Nora Alexandra Bagi Waktu untuk Jerinx?
-
Bisnis Produk Kecantikan, Nora Alexandra Ungkap Dukungan Jerinx Superman Is Dead
-
Dikatai Mandul, Nora Alexandra Ngamuk Hingga Sebut Pembully Sebagai Pembunuh
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Uji Tabrak Gagal Raih Bintang, Standar Keamanan Citroen C3 Aircross Mengkhawatirkan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
-
Hore! Harga Tiket Pesawat Domestik Turun 10% Sepanjang Libur Nataru
-
Broto Wijayanto, Inspirator di Balik Inklusivitas Komunitas Bawayang
-
Bye-Bye Jari Bertinta! 5 Tips Cepat Bersihkan Jari Setelah Nyoblos
Terkini
-
Hasil Hitung Cepat Pilkada Serentak 2024 di Lampung, Sejumlah Petahana Tumbang
-
Publik Berikan Aplaus untuk Layanan Ramah CS BRI Kepada Nasabah Penyandang Disabilitas yang Viral Tempo Hari
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal