SuaraLampung.id - Sebelum dikenal di layar kaca, Dinar Candy lebih dulu terkenal dari panggung ke panggung. Awal terjun ke dunia hiburan, Dinar Candy adalah seorang Disjoki (DJ).
Nama Dinar Candy sebagai seorang DJ cukup terkenal. Saking terkenalnya, Dinar Candy selalu sibuk mengisi panggung-panggung hiburan sebagai DJ.
Karena sudah memiliki nama sebagai DJ, honor Dinar Candy sebagai DJ sangatlah besar. Dinar Candy disebut sebagai salah satu DJ Indonesia termahal.
Namun popularitas yang ia raih sebagai seorang DJ tidak menjamin dirinya juga akan menjadi mahal di dunia televisi. Nyatanya honor Dinar Candy sebagai DJ jauh lebih besar saat ia tampil di televisi.
Dinar Candy menyebut honor tampil di acara televisi kalah jauh dari bayarannya sekali manggung sebagai Disjoki (DJ). Meski sudah banting tulang ke berbagai acara televisi, penghasilannya tetap tak sebanding.
Hal itu diungkap Dinar Candy menjawab rasa penasaran Ayu Ting Ting saat berbincang di Qiss Yu TV, Selasa (13/4/2021).
"Budget DJ sama di TV itu lebih gede mana?" tanya Ayu Ting Ting penasaran.
"Aduh bu Ayu, aku tuh kalau di TV udah nyungsep, jadi keset, diinjek-injek, itu tuh belum nyampe satu kali manggung DJ. Jauh bu Ayu," jawab Dinar Candy.
Kendati begitu, Dinar Candy tak kapok tampil di acara-acara televisi dengan bayaran kecil. Terlebih lagi di masa pandemi Covid-19 seperti sekarang, dia bersyukur masih mendapatkan penghasilan.
Baca Juga: Honor Dinar Candy di TV Kalah Jauh saat Jadi DJ
"Tapi aku tuh selalu berusaha dari dulu, walaupun bayaran DJ aku sudah lumayan mahal kalau di Indonesia tapi aku tetep ada syutingan ikut-ikut. Walaupun kadang-kadang nggak dianggep ya sudah ikutan aja dulu aja. Terus tiba-tiba corona ada syuting-syuting ada gitu," kata Dinar Candy.
"Alhamdulillah ya. Tandanya kan Dinar mulai dikenal banyak orang tanpa Dinar sadari," kata Ayu Ting Ting menimpali.
Perempuan berdarah Sunda itu menjadikan pekerjaan di televisi sebagai batu loncatan. Pasalnya, ia tak tahu sampai kapan kariernya bertahan sebagai DJ.
"Iya aku tuh orangnya mau susah kayak belajar aja dulu, nggak pernah nolak. Kan aku nggak tau nge-DJ sampai kapan, harus belajar juga dari artis-artis," ujar Dinar Candy.
"Bu Ayu juga penyanyi dangdut dia bisa ngehost, komedi, berarti aku harus belajar," katanya lagi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Borong Sekarang! Deterjen dan Sabun Cuci Piring Diskon hingga 40 Persen di Super Indo
-
Tragedi Berdarah di Kedamaian: Pria Ini Tega Habisi Nyawa Mantan Istri dengan 63 Tusukan
-
Katalog Popok Bayi Murah di Alfamart: Diskon hingga 40 Persen Sampai 15 November 2025
-
Katalog Susu dan Perlengkapan Balita Murah di Indomaret: Diskon Hingga 30 Persen
-
Siap-siap, BBRI akan Buyback Saham Rp 3 Triliun