SuaraLampung.id - Tiga remaja asal Bandar Lampung ditangkap aparat kepolisian saat transaksi narkoba jenis tembakau sintesis, Senin (5/4/2021).
Ketiga remaja itu memesan tembakau sintesis secara online. Tembakau sintesis itu lalu dikirim melalui jasa ekspedisi ke Bandar Lampung.
Ada pun ketiga tersangka yakni Rizky (20) warga Antasari, Kedamaian, Suken (19) warga Tanjungkarang Timur, dan Ridwan (20) warga Kedamaian.
Kepala Satres Narkoba Polresta Bandar Lampung Kompol Zainul Fachri membenarkan adanya penangkapan tersebut. Ada pun penangkapan ketiganya ini, berdasarkan informasi dan laporan masyarakat tentang adanya transaksi mencurigakan yang kerap terjadi di wilayah Jalan Nusantara, Sepang Jaya, Kedaton, Bandar Lampung.
Baca Juga: Tergiur Duit Puluhan Juta, Kurir Sabu 16 Kg di Riau Masuk Penjara Lagi
”Tim opsnal kami (Satnarkoba Polresta) kemudian melakukan penelusuran di sekitar lokasi tersebut. Setelah dilakukan penyelidikan, ternyata benar didapati tiga pelaku di lokasi saat sedang bertransaksi narkotika lewat jalur ekspedisi," kata Kompol Zainul Fachri dalam keterangannya, Kamis (8/4/2021) dilansir dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Dari tangan ketiganya, didapati barang bukti berupa dua paket sedang tembakau sintetis. Kemudian turut diamankan barang bukti smartphone merek iPhone dan satu buah dompet berwarna hitam.
"Saat ini, kami masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait asal barang haram tersebut. Kami masih mengumpulkan keterangan dari pelaku, selanjutnya melakukan penelusuran terkait dari mana pelaku mendapatkan barang-barang itu,” ujar Zainul Fachri.
Berdasarkan informasi yang diterima, barang haram tersebut dipesan para pelaku secara online dan dikirimkan ke Bandar Lampung melalui jasa ekspedisi. Kini ketiganya sudah diamankan di Mapolresta Bandar Lampung, untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut.
Baca Juga: Over Kapasitas, 60 Persen Penghuni Rutan Makassar Adalah Napi Narkoba
Berita Terkait
-
Konsep Pidana di Indonesia Berubah Jadi Alasan 5 Anggota Bali Nine Akan Dipulangkan
-
Keajaiban di Menit Terakhir, Mary Jane Lolos dari Hukuman Mati, Kini Dipulangkan ke Filipina
-
Mary Jane Veloso Akan Pulang ke Filipina, Ibunya Malah Khawatir: Lebih Baik Tetap di Indonesia!
-
Sosok Robby Adriansyah, Petugas Lapas Tanjung Raja yang Dimutasi Usai Viralkan Napi Pesta Narkoba
-
Miliaran Harga Narkoba yang Menjerat Mary Jane Veloso Hingga Dijerat Hukuman Mati
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"