SuaraLampung.id - Unggahan Dewi Perssik bersama ibunda kena komentar julid netizen. Tak terima dengan komentar nyinyir itu, Dewi Perssik memberi balasan menohok.
Diketahui Dewi Perssik menggunggah kebersamaannya dengan ibunda. Dalam foto itu, Dewi Perssik terlihat melotot ke kamera. Sementara yang ibu berada di belakangnya.
"Berangkat ya sayang," tulis Dewi Perssik, Jumat (26/3/2021).
Dalam keterangan fotonya, Dewi Perssik mengucapkan terima kasih kepada ibunda yang selalu ada untuk dirinya. Istri Angga Wijaya ini bahkan rela tak tidur demi menemani penyanyi yang akrab disapa Depe ini.
Baca Juga: Dewi Perssik disentil Warganet soal Salat, Ini Balasan Bijaknya
"Karena kalau aku tidur, pasti bablas dan nggak mungkin bisa bangun pagi apalagi syuting. Walaupun pakai alarm sekenceng apapun," terang mantan istri Saipul Jamil dan Aldi Taher ini.
Mengakhiri unggahannya, Dewi Perssik mengucapkan terima kasih kepada sang mama atas segala perhatiannya.
"Terima kasih mama sayang sudah menemaniku,"tulis pelantun "Hikayat Cinta" ini.
Namun momen manis ini mendapat komentar tak sedap dari salah satu warganet. Ia mengingatkan Dewi Perssik untuk salat terlebih dahulu, bukannya malah bekerja.
"Bangun pagi buat kerja, bukan salat. Astagfirullah," ucap @teradika.
Baca Juga: Aldi Taher Mau Jual Mobil Mercedez Benz Rp 15 Juta Karena Butuh Uang
Peringatan tersebut berada di jajaran paling atas kolom komentar postingan Dewi Perssik. Sang biduan, tak segan memberikan balasan.
Sambil memberikan emoji tertawa, Depe mengatakan, "Salat itu menjauhkan kita dari penyakit hati, salah satunya berburuk sangka atau suuzon."
Karena hal itu adalah salah satu ajaran salat, Depe balik mengingatkan warganet tersebut untuk mengevaluasi diri sendiri.
"Nah introspeksi deh kalau merasa sudah salat, tapi suka berburuk sangka," kata pemilik nama asli Dewi Murya Agung ini.
Jawaban Dewi Perssik mendapat pujian dari warganet lain. Mereka juga membela kalau penyanyi 35 tahun itu bukanlah sosok yang gemar pamer ibadah.
"Bijaknya dirimu kak," kata @agung_shooterper.
"Mak jleb," timpal @carissa_a.manish.
"Mami bukan tipe orang ibadah rekam posting woy," sahut @yatna_f.
Berita Terkait
-
Suami Dihina Nikita Mirzani, Fitri Salhuteru Kasih Pesan Bijak
-
Percaya Diri, Dewi Perssik Ngaku Bisa Rebut Hati Mayor Teddy Pakai Wirid
-
Reaksi Dewi Perssik Disorot, Gara-Gara Lihat Rina Nose Parodikan Aksi Panggungnya yang Erotis
-
Jejak Digital Viral Lagi, Dewi Perssik Debat Farhat Abbas di Acara TV sampai Tak Berkutik
-
Beda Adab saat Dipayungi, Tarif Manggung Dewi Perssik dan Irsal Fauzana Bak Bumi Langit
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
Terkini
-
Kapolres Pringsewu Perangi Wartawan Gadungan Pemeras Pejabat: Keluar dari Wilayah Saya!
-
Mirza-Jihan Unggul Telak atas Arinal-Sutono di Survei Pilgub Lampung 2024
-
Tak Mau Dinikahi Pacar di Jepang, Wanita di Metro Pilih Lakukan Aborsi
-
Endorse Judi Online, Pedagang Martabak di Lampung Selatan Raup Rp5 Juta
-
Lawan Inflasi! Pemprov Lampung Buka Toko Operasi Pasar di Natar