SuaraLampung.id - Permintaan Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin untuk mempercepat vaksinasi Covid-19, disanggupi Dinas Kesehatan (Diskes) Provinsi Lampung.
Ma'ruf Amin meminta pelaksanaan vaksinasi COVID-19 dapat berjalan dengan cepat dengan setiap harinya dapat melakukan vaksinasi lebih dari 8.000 per hari.
Namun menurut Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung Reihana percepatan vaksinasi Covid-19 mesti memperhatikan distribusi vial vaksin.
"Untuk mempercepat pelaksanaan vaksinasi tentu penambahan distribusi vaksin perlu ditambah sebab total sasaran vaksinasi Lampung mencapai 7 juta jiwa dan bila diakumulasi membutuhkan sekitar 12 juta dosis vaksin," kata Reihana, Senin (22/3/2021) dilansir dari ANTARA.
Baca Juga: Waduh! Mau di Vaksin COVID-19, Lansia di Cianjur Berkerumun
Biarpun begitu, menurut Reihana pihaknya siap melakukan percepatan vaksinasi sesuai arahan Ma'ruf Amin. Dirinya optimis untuk melaksanakan percepatan pelaksanaan vaksinasi Covid-19, salah satunya pelaksanaan vaksinasi tahap kedua yang diberi tenggat waktu hingga Juni mendatang.
"Kita optimis bisa kejar tayang, namun kita perlu pula memperhitungkan jumlah vaksin yang tersedia agar distribusi vaksin ke daerah tidak terhambat," katanya.
Ia mengatakan untuk ketersediaan vaksin semua telah diatur sesuai proporsi kelompok prioritas penerima vaksin untuk menghindari adanya penundaan vaksinasi dosis kedua bagi penerima vaksinasi.
"Proporsi penerima vaksinasi sudah diatur semua sehingga diharapkan jangan sampai terjadi keterlambatan pemberian vaksinasi dosis kedua," ujarnya.
Baca Juga: Tinjau Vaksinasi di Sidoarjo, Jokowi Ingin Lihat Antusiasme Warga Jatim
Berita Terkait
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Siapa Yintho Schroder? Bek Keturunan Lampung 1,97 Meter Punya Tekel Maut, Suksesor Mees Hilgers
-
Adakan PTKO II, Imabsi FKIP Unila Bekali Anggota agar Paham Renstra dan LPJ
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
Gempa Magnitudo 5,4 Guncang Pesisir Barat Lampung, Warga Diminta Waspada Gempa Susulan
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Ini Dia Spesifikasi Redmi Pad SE
-
Berobat di Puskesmas Lampung Tengah? Bayar Praktis Pakai QRIS
-
Polisi Sita Narkoba Rp2,9 Miliar yang Diselundupkan lewat Pelabuhan Bakauheni
-
Geng Motor Pringsewu Berkedok Tawuran, Curi Motor dan Ponsel Musuh lalu Minta Tebusan
-
Wahdi Melaju Tanpa Qomaru, Status Terpidana Jegal Cawawali Metro