SuaraLampung.id - Helm adalah salah satu perlengkapan berkendara yang harus dimiliki semua pengendara utamanya sepeda motor. Penggunaan helm saat berkendara penting sebagai upaya melindungi kepala dari benturan jika terjadi kecelakaan.
Karena fungsinya sangat penting, di Indonesia, pengendara akan ditilang jika mengendarai sepeda motor tidak mengenakan helm.
Berbeda dengan di negara tetangga Malaysia. Seorang wanita asal Malaysia baru-baru ini bikin heboh usai dirinya terkena tilang karena hal tak terduga.
Kejadian tersebut terekspos di dunia maya melalui sebuah unggahan akun Facebook bernama Kaki Bisnes Viral, Rabu (17/3/2021).
Dalam unggahan tersebut, terdapat beberapa potret yang salah satunya memperlihatkan pose wanita ini bersama sebuah motor klasik, Yamaha RX-Z.
Apesnya, usai potretnya diunggah di media sosial, wanita ini justru mendapat kiriman surat tilang dari aparat Negeri Jiran.
Dalam unggahan tersebut, wanita ini menuliskan bahwa dirinya kena tilang karena cuma berpose bersama motor tanpa mengenakan helm.
Ia pun terpaksa membayarkan sejumlah uang akibat denda hukuman tak menggunakan helm.
"Main motor dalam Instagram pun kena tilang. Hati-hati guys, pastikan pakai helm, plat nomor dan spion lengkap," tulis wanita berbaju biru ini.
Baca Juga: Marak Pengguna Knalpot Racing Kena Tilang, Yamaha Beri Tanggapan
Ia juga memperlihatkan bukti pembayaran terkait tilang tersebut, sebesar 300 ringgit Malaysia atau sekitar Rp 1 jutaan.
Bikin heran, unggahan ini pun mengundang beragam reaksi warganet. Berikut beberapa komentar di antaranya.
"Foto gak pake masker dia, awas kena denda lagi," tulis Ha***i.
"Jangankan topi keledar (helm), nggak pakai tutup rantai juga kena tilang di sana," kata Ban***Z.
"walah rxz," timpal Yuh***andi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Polisi Sikat Pengedar Ekstasi dan Pesta Sabu di Lampung Utara
-
Komplotan Pencuri Sawit di Tulang Bawang Diciduk, Satu Residivis Kambuhan
-
5 Spot Treatment Murah untuk Atasi Jerawat Membandel
-
Desa BRILiaN Jadi Bukti Keberhasilan BRI dalam Pemberdayaan UMKM Desa
-
Kapal Nelayan di Lampung Timur Dicuri, Pelaku Dibekuk Usai Kejar-kejaran Sengit