SuaraLampung.id - AC Milan akan bertandang ke markas Cagliari dalam laga pekan ke-18 Liga Italia. Duel tersebut bakal berlangsung di Sardegna Arena, Selasa (19/1/2021) dini hari WIB.
AC Milan telah bangkit dari kekalahan menyakitkan atas rival sekaligus juara bertahan Liga Italia dalam sembilan musim terakhir, Juventus, dengan dua kali mengalahkan Torino di liga dan Coppa Italia.
Di Liga Italia, Milan mengalahkan Torino dengan skor 2-0 di San Siro pada 10 Januari lalu. Sementara di babak 16 besar Coppa Italia, Rossoneri menekuk lawannya lewat adu penalti dengan skor 5-4 setelah imbang 0-0 di waktu normal.
Dari sisi tim tuan rumah, Cagliari menapat laga ini dengan kondisi mengenaskan di mana mereka tidak pernah menang dalam 10 pertandingan terakhir.
Setelah menang 2-1 atas Verona di putaran keempat Coppa Italia pada 25 September lalu, Cagliari belum lagi merasakan kemenangan.
Mereka sembilan kali kalah di Liga Italia, serta dijungkalkan Atalanta 3-1 di babak 16 besar Coppa Italia pada 15 Januari lalu.
Posisi The Isolani --julukan Cagliari-- di Liga kini hanya terpaut dua poin dari zona degradasi.
Kondisi Cagliari tentu jadi makanan empuk bagi AC Milan yang dalam dua pertandingan terakhir, sudah kembali diperkuat mega bintang Zlatan Ibrahimovic.
Setelah masuk ke lapangan di menit-menit akhir melawan Torino di Liga Italia, Ibrahimovic langsung kembali jadi starter di Coppa Italia 13 Januari lalu.
Baca Juga: Inter Milan Pecundangi Juventus, Berikut Klasemen Terbaru Liga Italia
Di Sardegna Arena, 'King Zlatan' harus siap untuk merebut kembali tahta sebagai pencetak gol terbanyak Liga Italia. Zlatan yang lama absen, telah mencetak 10 gol hanya dalam tujuh pertandingan.
Kini dia tertinggal lima gol dari penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo yang menguasai puncak klasemen pencetak gol terbanyak.
Melihat statistik, Cagliari mungkin adalah lawan yang tepat bagi Zlatan untuk kembali membuka keran golnya. Dia tercatat mencetak enam gol beruntun saat menghadapi The Isolani.
Rekor pertemuan atau head-to-head Cagliari vs Milan
5 Pertemuan Terakhir
02/08/2020 Milan vs Cagliari (3-0) [Liga Italia]
11/01/2020 Cagliari vs Milan (0-2) [Liga Italia]
11/02/2019 Milan vs Cagliari (3-0) [Liga Italia]
17/09/2018 Cagliari vs Milan (1-1) [Liga Italia]
22/01/2018 Cagliari vs Milan (1-2) [Liga Italia]
Berita Terkait
-
Bebas Transfer, AC Milan Selangkah Lagi Amankan Servis Mario Mandzukic
-
Bungkam Juventus, Vidal Kian Pede Inter Rebut Scudetto
-
Hajar Juventus, Arturo Vidal Makin Pede Inter Milan Raih Scudetto
-
Juventus Tak Berdaya di Derby d'Italia, Pirlo Enggan Cari-cari Alasan
-
Inter Milan Pecundangi Juventus, Ini Komentar Berkelas Antonio Conte
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Polisi Sikat Pengedar Ekstasi dan Pesta Sabu di Lampung Utara
-
Komplotan Pencuri Sawit di Tulang Bawang Diciduk, Satu Residivis Kambuhan
-
5 Spot Treatment Murah untuk Atasi Jerawat Membandel
-
Desa BRILiaN Jadi Bukti Keberhasilan BRI dalam Pemberdayaan UMKM Desa
-
Kapal Nelayan di Lampung Timur Dicuri, Pelaku Dibekuk Usai Kejar-kejaran Sengit