SuaraLampung.id - Jonatan Christie mengaku sedikit tegang saat memainkan laga debut di ajang BWF World Tour usai kurang lebih sembilan bulan tidak bertanding akibat pandemi Covid-19.
Jonatan dan pebulutangkis Indonesia saat ini tengah berada di Bangkok, Thailand, untuk mengikuti tiga turnamen BWF World Tour leg Asia yakni Yonex Thailand Open, Toyota Thailand Open, dan BWF World Tour Finals 2020.
Di Yonex Thailand Open 2021 yang berlangsung pekan ini, tepatnya 12-17 Januari, pebulutangkis tunggal putra itu sukses melangkah ke babak kedua.
Jojo lolos ke babak 16 besar setelah menjalani pertarungan sengit menghadapi wakil Singapura, Loh Kean Yew. Bermain di Impact Arena, Bangkok, jawara Asian Games 2018 itu menang 12-21, 21-10, 21-16.
Pasca laga, Jonatan mengaku cukup tegang memainkan pertandingan ini. Kondisi itu jadi salah satu faktor kenapa dia yang notabene peringkat tujuh dunia mampu disulitkan oleh Loh yang kini duduk di peringkat ke-38.
"Pastinya sembilan bulan tak bertanding feeling (perasaan-Red) beda. Perasan juga sedikit tegang di awal," kata Jonatan Christie dalam rilis PBSI, Selasa (12/1/2021).
"Tapi ya harus balik lagi dari pikirannya sih. Harus putar pikiran agar tidak terbawa suasana. Jadi berpikir tidak mau kalah, main mati-matian di game kedua dan ketiga," tambahnya.
Ini menjadi kemenangan ketiga beruntun Jonatan atas Loh Kean Yew. Dua laga sebelumnya terjadi pada Indonesia International Challenge 2013, dan Indonesia International Challenge 2014.
Di babak kedua, Jonatan akan menghadapi Jason Anthony Ho-Shue (Kanada) yang lolos tanpa keringat setelah lawannya, Parupalli Kashyap mundur berkaitan dengan Covid-19 yang menyebar di antara tim bulutangkis India.
Baca Juga: Hasil Thailand Open 2021: Anthony Ginting Menang, Gregoria Mariska Tumbang
BWF sebelumnya mengkonfirmasi bahwa empat pemain dinyatakan positif Covid-19 jelang babak pertama Yonex Thailand Open 2021 berlangsung.
Keempat pemain tersebut termasuk dua dari India, satu dari Jerman, dan satu dari Mesir.
Setelah menguji ulang spesimen yang sama, satu pemain dari India, dan kedua pemain dari Jerman dan Mesir ditemukan negatif.
Satu pemain India tetap positif dan diisolasi selama minimal 10 hari di rumah sakit. Tidak disebutkan secara jelas siapa pemain India tersebut.
Namunm merujuk data BWF, terdapat dua pemain India yang mundur di babak pertama ini yakni Saina Nehwal yang dijadwalkan bertanding dengan Selvaduray Kisona, serta Parupalli Kashyap yang dijadwalkan berjumpa Jason Anthony Ho-Shue.
Parupalli dan Saina Nehwal diketahui merupakan suami istri.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Link DANA Kaget Terbaru: Solusi Cerdas untuk Tambahan Susu Anak
 - 
            
              Promo Combo Bliss dari JCO: 1/2 Lusin Donat 1 Jcool Twist dan Iced Brown Sugar Latte Cuma 115K
 - 
            
              Diskon 10 Persen di Super Indo: Belanja Lebih Hemat di Hari Selasa
 - 
            
              Rekomendasi Produk Mingguan Alfamidi: Diskon Spektakuler Mulai dari Buah hingga Pewangi
 - 
            
              Promo Super Hemat Indomaret: Diskon 30 Persen untuk Skincare Pilihan