SuaraLampung.id - Berdasarkan manifes penumpang pesawat Sriwijaya Air SJ182 tujuan Jakarta-Pontianak yang hilang kontak, terdapat tiga nama warga Kabupaten Tulang Bawang Barat di dalamnya.
Ketiganya berangkat dari Bandara Raden Intan Lampung Selatan.
"Betul, tiga orang tersebut warga kami," ungkap Eko Febrianto, Sekretaris Desa Toto Makmur, Kecamatan Batu Putih, Kabupaten Tulang Bawang Barat, saat dihubungi suaraLampung.id pada Minggu (10/1/2021) pagi.
Lebih lanjut Eko menyampaikan, ketiga warganya itu bernama Sugiono (36), Yohanes (33), dan Pipit Suyono (24). Sugiono warga RT 5/ RW 2, sementara Yohanes dan Pipit adalah warga RT 4/ RW 2.
Baca Juga: Ikut Suami, Warga Ogan Ilir Terdaftar Penumpang Sriwijaya Air SJ182
Ketiganya menuju Pontianak, menurut Eko, bertujuan untuk bekerja.
"Yohanes dan Pipit kemungkinan besar ikut Sugiono kerja disana (Pontianak). Karena Dia (Sugiono) sudah bekerja lebih dahulu disana," terus Eko.
"Mungkin keduanya tertarik ikut Sugiono, karena sejak sekitar bulan September atau Oktober 2020 Sugiono kerja disana, dan Januari lalu pulang, kelihatan ada hasilnya. Apalagi banyak pemuda di desa, baik yang masih lajang ataupun sudah berkeluarga tidak memiliki pekerjaan tetap. Jadi mereka ingin merantau," terusnya.
Namun, pihak aparat desa mengaku tidak begitu mengetahui rencana kepergian mereka. Pasalnya, mereka tidak meminta surat pengantar dari desa untuk rapid tes atau keperluan lainnya.
"Kini kami (aparat desa) masih memantau dari media tentang berita atau informasi terbaru terkait peristiwa itu. Belum ada juga dari pihak Sriwijaya Air atau dari Bandara Raden Intan yang menghubungi kami," ungkap Eko lagi.
Baca Juga: Baharkam Polri Kerahkan Armada untuk Cari Pesawat Sriwijaya Air
Aparat desa pun masih baru akan menemui keluarga ketiga orang tersebut, untuk meminta informasi tambahan. Selain itu juga jika informasi itu benar, sekaligus untuk mengucapkan bela sungkawa.
Kontributor : Andry Kurniawan
Berita Terkait
-
Akhirnya Terkuak, 6 Temuan KNKT Soal Penyebab Sriwijaya Air SJ 182 Jatuh di Perairan Kepulauan Seribu
-
27 Ahli Waris Masih Belum Dapat Ganti Rugi dari Jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air SJ 182
-
KNKT Beberkan Penyebab Pesawat Sriwijaya Air SJ 182 Jatuh
-
6 Fakta Kisah Viral Kakek Digaji Pakai Uang Mainan, dari Mengaku Bohong sampai Kecurigaan Warganet
-
Geger Kakek di Lampung Digaji Pakai Uang Mainan, Mandor Minta Maaf Akui Lalai Bayar Upah Pakai Mainan Anak
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Ini Dia Spesifikasi Redmi Pad SE
-
Berobat di Puskesmas Lampung Tengah? Bayar Praktis Pakai QRIS
-
Polisi Sita Narkoba Rp2,9 Miliar yang Diselundupkan lewat Pelabuhan Bakauheni
-
Geng Motor Pringsewu Berkedok Tawuran, Curi Motor dan Ponsel Musuh lalu Minta Tebusan
-
Wahdi Melaju Tanpa Qomaru, Status Terpidana Jegal Cawawali Metro