SuaraLampung.id - Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) memilih untuk menyewa pesawat sendiri untuk mengikuti tiga turnamen BWF World Tour leg Asia. Bukan tanpa alasan induk cabang olahraga bulutangkis nasional melakukan pendekatan tak biasa tersebut.
Menurut Ketua Harian PBSI Alex Tirta, hal itu dilakukan sebagai komitmen PBSI untuk menjaga kesehatan dan keselamatan atlet dan ofisial di tengah pandemi virus Corona.
Menggunakan pesawat umum disebutnya bakal memperbesar peluang atlet dan ofisial bisa terpapar virus bernama ilmiah Sars-Cov-2 tersebut.
“Kita menyewa pesawat semata-mata demi menjaga kesehatan dan keselamatan pemain," kata Alex Tirta dalam rilis yang diterima Suara.com, Senin (4/1/2021).
Baca Juga: Tur Asia: Kevin Sanjaya Cs Berangkat ke Thailand 4 Januari
"Kalau berangkat dengan pesawat komersial biasa, kita khawatir pemain bisa tertular virus dari penumpang umum yang lain,” tambahnya.
Kevin Sanjaya Sukamuljo dan kawan-kawan kini telah bertolak ke Bangkok, Thailand, selaku tuan rumah tiga turnamen BWF World Tour leg Asia.
Mereka berangkat menggunakan pesawat Garuda Indonesia pada hari ini, Senin (4/1/2021) pukul 12.30 WIB.
Tiga turnamen BWF World Tour leg Asia yang akan diikuti pebulutangkis Indonesia adalah Yonex Thailand Open, Toyota Thailand Open, dan BWF World Tour Finals 2020.
Yonex Thailand Open akan bergulir pada 12-17 Januari, Toyota Thailand Open pada 19-24 Januari 2021, sedangkan BWF World Tour Finals 2020 bakal berlangsung pada 27-31 Januari mendatang.
Baca Juga: Jelang Olimpiade Tokyo, Greysia Polii Pensiun atau Lanjut Pasca Menikah?
Berita Terkait
-
Dua Wakil Indonesia Alami Lonjakan Drastis dalam Ranking BWF World Tour 2024
-
Raih Hasil Gemilang di China Masters, Jonatan Christie Masuk BWF World Tour Final 2024
-
China Masters 2024, Celah Jonatan Christie Lolos BWF World Tour Finals 2024
-
Berebut Poin ke BWF World Tour Finals di Kumamoto Masters, PBSI Kirim 17 Wakil
-
Persiapan Kejurnas PBSI, PB Djarum Borong 16 Emas dari Gubernur Cup 2024
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
Terkini
-
Siaga 24 Jam! 440 Polisi Amankan Penghitungan Suara Tingkat PPK di Bandar Lampung
-
Tragis! Pelajar SMK Tewas Tertabrak Minibus di Pringsewu
-
KUR Lampung Capai Rp7,9 Triliun, 3 Daerah Ini Terbesar!
-
Kebangkitan Lada Hitam Lampung: 63 Kontainer Diekspor ke Vietnam
-
NU Lampung Serukan Persatuan Pasca Pilkada 2024: Jangan Terprovokasi!