SuaraLampung.id - Mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin menikahi cucu pendiri Pondok Pesantren Gontor Rashda Diana.
Pernikahan Din Syamsuddin dengan Rashda Diana berlangsung, Minggu (3/1/2021).
Ini adalah pernikahan ketiga kalinya bagi Din Syamsuddin.
Sebelum menikah dengan Rashda Diana, Din Syamsuddin sudah menikahi dua wanita.
Pertama adalah Fira Baranata. Istri pertama Din ini meninggal dunia pada 29 Juli 2010.
Delapan bulan berselang, Din Syamsuddin kembali menikah, tepatnya 13 Maret 2011.
Din Syamsuddin mempersunting wanita bernama Novalinda Jonafrianty. Novalinda adalah Fira Baranata, istri pertama Din.
Sehari-harinya Novalinda berprofesi sebagai notaris.
Baru dua bulan hidup bersama, rumah tangga Din dan Novalinda sudah goyah.
Baca Juga: Profil Din Syamsuddin yang Menikahi Cucu Pendiri Ponpes Gontor
Ini sebagaimana tertuang dalam putusan Pengadilan Agama Jakarta Selatan mengenai perceraian Din dan Novalinda.
Di dalam surat putusan Nomor 4130/Pdt.G/2020/PA.JS, disebutkan bahwa pada Mei 2011 pernikahan Din dan Novalinda mulai goyah.
Perselisihan antara Din dengan Novalinda terus terjadi hingga akhirnya Novalinda mendaftarkan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 30 November 2020.
Dalam putusan PA Jaksel itu disebutkan ada dua penyebab perselisahan antara Din dan Novalinda.
Pertama, antara Din dan Novalinda memiliki prinsip hidup, visi misi yang berbeda dalam menjalani kehidupan rumah tangga.
Penyebab kedua adalah Din memiliki kesibukan di luar rumah baik kegiatan keagamaan maupun kemasyarakatan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Promo Alfamart Januari 2026: Pembalut Wanita hingga Popok Dewasa Diskon 50 Persen
-
7 Fakta Sweet Indo Lampung, Raksasa Gula yang HGU-nya Dicabut Pemerintah
-
Masih Sering Salah? Ini Operasi Hitung Bilangan Bulat Positif dan Negatif
-
Cara Mengurutkan Pecahan dari yang Terkecil ke Terbesar dengan Mudah
-
Promo Popok Bayi Alfamart, Sweety hingga MamyPoko Lebih Murah: Diskon Hingga 40 Persen