SuaraLampung.id - Manajer Everton, Carlo Ancelotti kecewa berat dengan hasil yang diraih timnya saat menjamu West Ham United dalam laga pekan ke-17 Liga Inggris, Sabtu (2/1/2021) dini hari WIB.
Juru taktik asal Italia itu menganggap Everton memang tidak pantas menang dalam laga yang berkesudahan dengan skor 0-1 untuk kubu West Ham itu.
Hasil ini membuat The Toffees gagal melanjutkan tren kemenangan. Sebelum kalah dari West Ham, Everton selalu meraih tiga poin dalam empat pertandingan terakhir di Liga Inggris.
"Itu bukan penampilan yang bagus. Kami tidak pantas menang, kami tidak pantas kalah," kata Ancelotti dikutip laman resmi Everton, Sabtu (2/1/2021).
Baca Juga: Bikin Deg-degan, Solskjaer Tak Soroti Performa MU Saat Kalahkan Aston Villa
"Saya pikir permainan itu seimbang. Tapi mereka beruntung karena defleksi dan memenangkan pertandingan."
Everton sejatinya tak tampil buruk-buruk amat dalam laga ini. Mereka masih mampu menciptakan dua tendangan tepat sasaran dari 10 kali percobaan.
Tetapi, gawang Jordan Pickford secara tak terduga dibobol empat menit jelang waktu normal berakhir. Adalah Tomas Soucek yang menggagalkan Everton meraup satu poin di Goodison Park.
"Dibandingkan dengan penampilan terakhir, kami memiliki lebih banyak penguasaan bola tetapi kami tidak dapat menggunakannya dengan intensitas, kecepatan, dan kualitas yang kami inginkan," beber Ancelotti.
Kekalahan ini membuat Everton gagal merangsek ke peringkat tiga klasemen Liga Inggris. Untuk sementara, tim asal Merseyside itu tertahan di peringkat keempat dengan koleksi 29 poin.
Baca Juga: Jadwal Bola Malam Ini 2-3 Januari, Ada Big Match EPL Chelsea vs Man City
Berita Terkait
-
Patrick Kluivert Nyaris Jadi Pelatih Oxford United
-
1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
-
3 Cara Muskil Arsenal Tikung Liverpool untuk Juara Liga Inggris
-
2 Syarat Liverpool Juara Liga Inggris Usai Arsenal vs Crystal Palace Berakhir Imbang
-
Barcelona vs Real Madrid, Hansi Flick Kasihan dengan Carlo Ancelotti
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Geely Indonesia Beri Sinyal Kuat Akan Perkenalkan Geome Xingyuan di GIIAS 2025
-
LDA Keraton Solo: Wacana Pembentukan DIS Sempat Diajukan ke MK
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
Terkini
-
Jalan Gedong Tataan-Kedondong Diperbaiki Demi Kelancaran Distribusi Hasil Panen
-
Pria Asal Bandar Lampung Tega Cabuli Sepupu Istrinya 3 Kali
-
BRI Salurkan KUR Rp42,2 T untuk Dukung UMKM Tumbuh dan Mandiri
-
UMKM Ashitaba Naik Kelas, Siap Go Global Lewat BRI UMKM EXPO(RT) 2025
-
Sekolah Bertaraf Internasional Hadir di Lampung! Mendikdasmen Apresiasi EIBOS