SuaraLampung.id - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat (Sumbar), Irwan Effendi mengalami luka saat penggerebekan pengedar narkoba.
Kepala BNN Kabupaten Pasaman Barat ini terluka akibat disabet celurit seorang pengedar narkoba jenis ganja.
Sabetan pengedar narkoba itu mengenai bagian bahu kiri Kepala BNN Kabupaten Pasaman Barat Irwan.
Insiden itu terjadi ketika petugas hendak melakukan penangkapan di kediaman pelaku berinisial E (28), di kawasan Bancah Inai, Kampung Cubadak, Kecamatan Kinali, Pasaman Barat, Senin (28/12/2020) dilansir Suaralampung.id dari Suarasumbar.id.
"Kami dapat laporan dari masyarakat kalau akan transaksi jual beli narkotika. Setelah dilakukan pengintaian, ternyata betul lokasi itu tempat keluar masuknya ganja," kata Irwan kepada Suara.com, Selasa (29/12/2020).
Menurut Irwan, kediaman pelaku E ini berada di sekitar kawasan perkebunan. Saat diciduk, pelaku melakukan perlawanan ketika diminta untuk menunjukkan barang bukti.
"Rumah tersangka berdinding papan. Di dinding terselip senjata tajam jenis celurit. Saya berada di depan dan melihat tersangka mengambil celurit," katanya.
"Saya langsung menyambar senjata dari tangannya. Tapi tersangka mengayunkan senjata itu hingga melukai bahu sebelah kiri saya," sambungnya lagi.
Setelah berhasil dilumpuhkan, petugas BNN Pasaman Barat akhirnya menemukan ganja kering seberat seperempat kilogram. Awalnya, barang haram itu 1 kilogram, namun sebagian telah berhasil dijual oleh tersangka.
Baca Juga: Kepala BNN Pasaman Barat Disabet Celurit Pengedar Narkoba
Pihaknya mengaku akan terus melakukan pengembangan untuk memburu jaringan pelaku E.
"Berdasarkan penyelidikan, sekitar lima orang lagi yang juga bagian dari jaringan atau komplotan tersangka E ini. Kami akan terus mengupayakan pengembangan," tutupnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Promo Powder Milk Fair Alfamart Januari 2026, Susu Favorit Diskon hingga 25 Persen
-
Cara Menghitung Soal Cerita Matematika Menggunakan Metode 4 Langkah
-
Memahami Taksiran Atas, Bawah, dan Terbaik dalam Matematika
-
5 Fakta Kaburnya Tahanan Polsek Maro Sebo, Lolos di Dini Hari hingga Ditangkap di Palembang
-
Cara Mengurutkan Pecahan dari yang Terkecil ke Terbesar, Dijamin Mudah