SuaraLampung.id - Pada laga Boxing Day Liga Inggris tahun ini, Manchester United akan menghadapi tuan rumah Leicester City.
Laga Boxing Day Leicester City vs Manchester United akan berlangsung di Stadion King Power, Sabtu (26/12/2020) pukul 19.30 WIB.
Manchester United mencetak rekor luar biasa dalam laga Boxing Day.
Dilansir Suaralampung.id dari website resmi klub, Manchester telah menjalani laga Boxing Day sebanyak 26 pertandingan sejak liga teratas Inggris ini berganti nama menjadi Premier League tahun 1992.
Baca Juga: Leicester City Vs MU, Solskjaer Bertekad Akhiri Tren 'Comeback' Tandang
Dalam 26 pertandingan yang dilakoni Setan Merah selama Boxing Day, tim yang bermarkas di Old Trafford ini telah mencetak 21 kemenangan.
Manchester United hanya menderita kekalahan dua kali di laga Boxing Day.
Dua kekalahan ini terjadi di tahun 2002 saat berhadapan dengan Middlesbrough dengan skor 3-1 dan tahun 2015 saat kontra Stoke City.
Kala itu Manchester United kalah 2-0 dari tuan rumah Stoke.
Sisa tiga laga di Boxing Day dilakoni MU dengan hasil imbang.
Baca Juga: Soal Pertandingan Tanpa Penonton, Nemanja Matic: Seperti Sesi Latihan
Menjelang laga Boxing Day melawan Leicester City, manajer MU Ole Gunnar Solskjaer mengatakan, tim asuhan Brendan Rodgers adalah tim yang bagus.
"Mereka adalah tim yang sangat bagus dengan pelatih yang sangat baik dan saya menikmati menonton mereka di bawah Brendan [Rodgers]," ujar Ole.
"Mereka memiliki beberapa ancaman yang harus Anda cari dan kami hanya akan duduk dan memikirkan siapa yang cocok dan siapa yang tidak," tambahnya.
Berita Terkait
-
Manchester United Gagal Menang, Ruben Amorim Lebih Baik Dibanding Sir Alex
-
Ruben Amorim: Pemain Manchester United Terlalu Banyak Mikir!
-
Debut Mengecewakan Ruben Amorim di Manchester United, Netizen: Aura Pengen Balik Lisbon
-
Eks Kapten Rival Manchester United Klaim Sudah Ciptakan "Predator" Berbahaya untuk Timnas Indonesia
-
Hadiah Pahit Pep Guardiola Usai Perpanjang Kontrak dengan Manchester City
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"